CARA MENYISIPKAN

CARA MENYISIPKAN MS-ECXEL KE MS-WORD

Kembali anda saya suguhkan Microsoft Office tutorial yang saat ini masih menjadi favorit banyak orang sebagai alat bantu dalam melaksanakan tugas kantoran. Topik yang kali ini saya uraikan adalah cara  Menyisipkan MS Excel pada MS Word.
Dalam membuat laporan di perkantoran tentunya tidak hanya berbentuk surat dan lampiran saja, tetapi dapat pula berbentuk surat yang didalamnya ada tabel ( tidak menggunakan lampiran ). Secara umum tabel yang tersedia di Microsoft Wordbukanlah spread, sehingga untuk mengakomodasi perhitungan tertentu yang menggunakan rumus atau formula seperti pada spreadsheet semacam Microsoft Excel sangatlah terbatas. Jikapun ada itu hanya pada fungsi auto sum (penjumlahan). Bagi pengguna Microsoft Office yang sudah mahir tentunya ini bukanlah hal yang sulit, tetapi untuk pengguna yang masih baru akan menjadi problem tersendiri.
Jika suatu surat yang didalamnya ada laporan dalam bentuk tabel, dan didalam tabel tersebut menggunakan perhitungan yang sedikit rumit, maka solusinya adalah menggabungkan atau menyisipkan spreadsheet dan dalam hal ini adalah Microsoft Excel ke dalam Microsoft Word.
Sebagai contoh dapat dilihat di bawah ini.
tutorial MS Excel | Menyisipkan MS Excel pada MS Word
Untuk dapat Menyisipkan MS Excel pada MS Word, langkah-langkahnya sebagai berikut :
Klik Insert, Pilih Table dan pilih Excel Spreadsheet seperti pada gambar dibawah ini.
tutorial MS Excel | Menyisipkan MS Excel pada MS Word
Excel Spreadsheet akan muncul dilayar atau dilembaran Microsoft Word anda seperti gambar dibawah ini :
tutorial MS Excel | Menyisipkan MS Excel pada MS Word

Untuk mengatur lebar kolom dan baris itu sama dengan mengatur lebar kolom dan baris pada MS Excel ( ya memang ini MS Excel ). yang perlu diperhatikan adalah menambah kolom dan baris sesuai kebutuhan.
Lihat gambar dibawah ini, untuk menambah kolom dan baris gunakan pointer mouse dan sesuaikan dengan panah. Lihat hasilnya. Untuk mengurangi kolom dan baris itu berarti berlawanan dengan arah panah.
tutorial MS Excel | Menyisipkan MS Excel pada MS Word
Tentang notasi rumus :
pada cell E3 notasi rumusnya adalah =D3-5000000
pada Cell F3 notasi rumusnya adalah =15%*E3
Untuk mengedit data dari Excel Spreadsheet tersebut, sobat cukup doule click saja pada tabelnya, dan tampilannya seperti gambar dibawah ini 
tutorial MS Excel | Menyisipkan MS Excel pada MS Word

EMBED MS-WORD PADA MS EXCEL

Assalammualaikum
Bapak-bapak, Ibu-ibu, Saudara dan Saudari serta Abang-abang juga kakak-kakak yang saya hormati. Tidak lupa pula teman-teman dan adik-adik yang admin jempot2 office sayangi.
Berjumpa kembali kita pada posting saya yang kesekian kalinya setelah lama jarang update blog ini. Dan kali ini saya akan sharing atau berbagi tentang Microsoft excel tutorial dengan topik pembahasan Embed file Microsoft Word pada Microsoft Excel 2010.
Masih ingat dengan cara Menyisipkan MS Excel pada MS Word ? Atau Cara Menghitung umur dan Masa Kerja di excel dan OOO Calc ?
Itu akan saya ulas lagi disini, tetapi topik utamanya adalah  Embed MS Word pada MS Excel 2010.

Apa itu Embed File?
Embed file adalah menempelkan suatu file yang berbeda format maupun fungsinya.

Dapatkah menulis surat atau laporan di MS Excel serapi pada MS Word?
Saya katakan dapat atau bisa. Karena di MS Excel kita dapat menyisipkan format MS Word agar tatanan atau susunan kalimat dalam suatu laporan bisa menyamai jika kita membuatnya dengan MS Word.

Bagaimana caranya Embed MS Word pada MS Excel 2010?
Untuk pertanyaan tersebut mari kita jawab dengan mengikuti penjelasan berikut ini.

Tahap 1
Klik menu ribbon yang bernama Insert

Embed MS word pada ms excel 2010
Arahkan pandangan Anda pada sudut kanan dari seluruh susunan menu Ribbon dan pilih menu ribbon yang bernama Object . Jika sudah ketemu klik aja, objectnya tidak menggigit kok.

Tahap 2
Jika sudah diklik maka akan muncul popup seperti gambar ini
Embed MS Word pada MS Excel 2010

Yang berwarna biru tersebut adalah pilihan kita yaitu Microsoft Word Document, maksudnya untuk menyisipkan format Microsoft Word pada lembar kerja di Microsoft Excel.
Klik bagian itu dan hasilnya terlihat seperti gambar dibawah ini
Embed MS Word pada MS Excel 2010

Tahap 3
Membuat format surat (ketikan surat) pada MS Word yang di embed ( tempel) pada Ms Excel. Pengaturan dan caranya sama dengan cara dan pengaturan umum di MS Word.

Embed MS Word pada MS Excel 2010

Dan akan menjadi seperti gambar di bawah ini

Embed MS Word pada MS Excel 2010

Anda bisa menambahkan shapes atau picture pada bagian ini.
Dengan demikian, maka Anda akan mendapatkan hasil yang lebih rapi seperti layaknya anda membuat laporan dengan MS Word itu sendiri.

Tahap 4
Membuat tabel pada MS Excel sesuai dengan format MS Excel itu sendiri. Dan tentunya Anda sudah mahir membuat format lembar kerja Anda.  Atau untuk latihan dapat mengikuti format tabel sesuai dengan gambar di bawah ini.
Embed MS Word pada MS Excel 2010


Tahap 5
Bagian bawah tabel sebagai penutup, bisa dilakukan seperti pada Tahap 1 s/d 3, tapi dapat pula dengan mengkopipastekan hasil yang diatas serta merubah kalimat sehingga menjadi kalimat sebagaimana biasanya kalimat untuk penutup surat.


Hasil dari screenshot (tentang screenshot ini pernah saya bahas pada SCREEN SHOT PADA MICROSOFT EXCEL 2010 ) pada mode Print Preview dapat dilihat seperti gambar dibawah ini
Embed MS Word pada MS Excel 2010

Mengenai rumus pada tabel, akan saya bahas terpisah. Tetapi prinsipnya hampir sama dengan cara menghitung umur dan masa kerja.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Tugas Ekonomi Salsabila Apriliani Kelas X IPA 6

LINGKING DAN EMBEDDING MS OFFICE